Terima Kunjungan Siswa SD Muhammadiyah 1 Samarinda,Encik Harapkan Siswa Bisa Mengerti Fungsi Dan Tugas DPRD

Samarinda,Lansir.Id – Dalam rangka edukasi demokrasi dan kepemimpinan, siswa-siswi SD Muhammadiyah 1 Samarinda melakukan kunjungan ke DPRD Provinsi Kalimantan Timur pada Rabu, 8 Mei 2024. Kunjungan ini merupakan bagian dari program studi lapangan yang bertujuan untuk memperkaya pengetahuan siswa tentang lembaga legislatif di daerah mereka.

Kegiatan ini diadakan di Ruang Rapat Gedung E Lantai 1 DPRD Kaltim, di mana siswa kelas 6, didampingi oleh kepala sekolah dan guru-guru, mengikuti serangkaian presentasi tentang sejarah dan fungsi DPRD Kaltim. Encik Wardani, Anggota Komisi II DPRD Kaltim dari Fraksi PKS, menyambut rombongan dengan hangat dan membagikan wawasan tentang pentingnya proses demokrasi dan pemilihan umum.

Encik Wardani menekankan pentingnya pendidikan dan kegiatan belajar sebagai fondasi bagi siswa yang bercita-cita menjadi wakil rakyat. Ia juga menjelaskan tugas-tugas utama DPRD yang meliputi penganggaran, legislasi, dan pengawasan, serta mendorong siswa untuk memperluas jaringan dan persahabatan sebagai bekal dalam karier politik.

“Alhamdulillah kita semua bisa berkumpul bersilaturahmi di Gedung DPRD Provinsi Kalimantan Timur, yang dimana ini adalah Gedung yang sangat bersejarah karena Gedung ini merupakan tempat berkumpulnya wakil-wakil rakyat yang sudah dipilih dalam proses pemilu 5 tahunan,” ucap Encik Wardani saat mengawali sambutannya.

Diskusi interaktif dan sesi tanya jawab menjadi puncak acara, dengan siswa menunjukkan antusiasme dan keaktifan dalam menggali informasi lebih lanjut tentang peran DPRD dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Timur.

Encik Wardani berharap kunjungan ini akan memotivasi siswa untuk memahami lebih dalam tentang fungsi dan tanggung jawab DPRD, serta menginspirasi mereka untuk berkontribusi pada pembangunan daerah di masa depan.

“Mudah-mudahan adik-adik kedepannya nanti mengerti dan memahami bagaimana fungsi dan peranan DPRD Provinsi Kalimantan Timur. Sehingga punya cita-cita bagaimana untuk duduk sebagai anggota DPRD dan menjadi bagian dari proses pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Timur,” tutup Encik seraya berharap. (Adv/Dprdkaltim)

 

BERITA TERKAIT

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

INFOGRAFIS

Advertismentspot_img

TERPOPULER