Gelar Rapat Paripurna Ke-32,DPRD Kaltim dan Pemprov Kaltim Bahas 4 Agenda

Samarinda,Lansir.Id – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltim bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim menggelar Rapat Paripurna yang ke-32 yang membahas tentang Pengumuman Masa Jabatan Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim Periode 2023-2024.

Dalam Rapat paripurna ini, dipimpin langsung Ketua DPRD Kaltim, Hasanuddin Mas’ud didampingi Wakil Ketua DPRD, Muhammad Samsun, Seno Aji dan Sigit Wibowo, serta dari Pemprov dihadiri oleh Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi.

“Paripurna ke-32 tahun 2023 dilaksanakan secara langsung maupun virtual dengan ini saya nyatakan dibuka dengan sifat terbuka untuk umum,” ucap Hamas di Gedung Utama kantor DPRD Kaltim, Selasa (12/9/2023).

Penyampaian tanggapan atau jawaban fraksi DPRD Kaltim terhadap pendapatan Gubernur Kaltim atas nota penjelasan rancangan peraturan daerah inisiatif DPRD Kaltim tentang fasilitas penyelenggaraan pendidikan Pondok Pesantren.

Penyampaian tanggapan dan jawaban Gubernur Kaltim terhadap pandangan umum fraksi-fraksi DPRD atas nota penjelasan tiga Ranperda inisiatif Pemerintah Provinsi (Pemprov) tahun 2023 tentang perubahan bentuk perusahaan daerah pertambangan Kaltim menjadi Perseroan terbatas pertambangan Kaltim sejahtera (Perseroda).

Perubahan bentuk perusahaan Melati Bhakti Satya (MBS) menjadi Perseroan terbatas Kaltim Melati Bhakti Satya (Perseroda).

Penyelenggaraan ketenteraman, ketertiban umum dan perlindungan masyarakat.

Terakhir, penetapan pembahasan empat Ranperda inisiatif DPRD Kaltim dan Pemprov oleh Komisi atau gabungan Komisi ataupun Pansus. (*)

BERITA TERKAIT

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

INFOGRAFIS

Advertismentspot_img

TERPOPULER