Kerap Terlihat di Pemukiman Warga, Buaya Sepanjang 5 Meter dengan Bobot 700 Kilogram di Kutim Berhasil Dievakuasi

Buaya sepanjang 5 meter yang kerap kali terlihat di permukiman warga di Desa Suka Rahmat, Kecamatan Teluk Pandan, Kutai Timur (Kutim) berhasil dievakuasi

Hewan reptil dengan bobot 700 kilogram itu berhasil ditangkap oleh tim rescue Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Kota Bontang, Kalimantan Timur (Kaltim).

Kadis Disdamkartan, Amiluddin mengatakan, buaya itu ditangkap sewaktu terjebak saat masuk ke sungai yang kecil, sedangkan ukuran buaya tersebut cukup besar.

“Dia masuk di daerah sungai kecil,” ungkapnya kepada Klik Kaltim, jaringan suara.com, Senin (21/3/2022).

Diakui Amiluddin, saat melakukan evakuasi terhadap hewan reptil itu tim cukup kesulitan. Lantaran ada perlawanan yang membuat tim rescue perlu kehati-hatian.

Apalagi evakuasi dilakukan pada malam hari, sehingga pandangan di lapangan terbatas. Alhasil, setelah berjibaku selama 3 jam, tim akhirnya berhasil melakukan evakuasi.

“Semenjak saya di sini baru kali ini nangkap buaya begitu besar,” bebernya.

Adapun saat evakuasi, tim rescue hanya menggunakan peralatan sederhana berupa tali, bambu, dan senter sebagai penerang.

“Teman-teman manual saja menggunakan tali,” terangnya.

Adapun saat ini, buaya tersebut masih diamankan di Mako Disdamkartan sembari menunggu diambil oleh pihak Lingkungan Hidup Provinsi Kaltim.

BERITA TERKAIT

KOMENTAR

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

INFOGRAFIS

Advertismentspot_img

TERPOPULER